Komitmen ITS Indonesia Mendukung Pengembangan Transportasi Jakarta
Sebagai bagian dari komitmen ITS Indonesia untuk mendukung pengembangan transportasi Jakarta, ITS Indonesia melakukan Audiensi bersama Pj Gubernur DKI Jakarta, Bapak Heru Budi Hartono, S.E., M.M. pada Selasa (21/2). Dalam Audiensi tersebut, ITS Indonesia menyampaikan berbagai solusi dan aksi untuk mengatasi permasalahan kemacetan, penggunaan transportasi publik, hingga pengembangan kendaraan listrik di Jakarta. “ITS Indonesia memiliki tujuh inisiatif untuk mengembangkan transportasi DKI Jakarta. Kami siap mengawal seluruh inisiatif tersebut demi turut mendukung semangat #SuksesJakartaUntukIndonesia,” ujar Presiden ITS Indonesia, William Sabandar.
Kegiatan Audiensi ITS Indonesia dan Pj Gubernur DKI Jakarta
Inisiatif pertama yang ditawarkan oleh ITS meliputi pengembangan Traffic Big Data Platform sebagai decision support system untuk mengatasi kemacetan Jakarta. Platform ini akan memanfaatkan infrastruktur pemantauan lalu lintas Jakarta untuk kemudian dioptimalkan dengan cara mengintegrasikan data-data dari Area Traffic Control System (ATCS), analisis video dari CCTV di Wilayah DKI Jakarta, hingga Social Media Crawling. Nantinya, platform ini dapat memberikan manfaat berupa informasi lalu lintas secara real-time, prediksi kemacetan, rekomendasi rekayasa lalu lintas, hingga notifikasi kecelakaan lalu lintas.
Inisiatif kedua ITS Indonesia meliputi implementasi modernisasi Area Traffic Control System (ATCS) menjadi Intelligent Traffic Control System (ITCS) di DKI Jakarta. ITS Indonesia berkomitmen mengawal penguatan dan pengembangan ITCS pada keseluruhan simpang di DKI Jakarta, dimulai dari 162 simpang ber-ATCS pada tahap awal, hingga seluruh 321 simpang di DKI Jakarta pada tahap berikutnya. Penerapan ITCS secara bertahap ini akan melibatkan peningkatan generasi ATCS dari Generasi ke-3 menjadi Generasi Ke-4 atau 5 berbasis Artificial Intelligence (AI) dengan pendekatan Digital Twin.
Sementara itu, inisiatif ketiga ITS Indonesia bertujuan untuk mengatasi permasalahan kemacetan di wilayah perbatasan Jakarta dan kota sekitar seperti Bekasi, Depok, Tangeran Selatan, hingga Cibubur. ITS Indonesia mengusulkan penerapan kebojakan Zona Waktu Kerja (ZWK) dan Zona Working Space Terintegrasi (ZWS). Pengaturan ZWK terdiri dari pengaturan Work from Office (WFO) dan Work from Home (WFH) sesuai kategori industri dan pengaturan waktu masuk kerja. Sementara itu, pengaturan ZWS terkait dengan inisiatif keempat ITS untuk menyediakan zona Working Space dan Park & Ride pada titik perbatasan yang terintegrasi dengan transportasi umum.
Inisiatif kelima dan keenam yang diusulkan oleh ITS Indonesia berkaitan dengan integrasi dan peningkatan penggunaan transportasi publik di DKI Jakarta dan wilayah sekitarnya. ITS Indonesia dan seluruh anggota terkait siap mendukung integrasi transportasi Jabodetabek dengan mengimplementasikan penataan kawasan stasiun yang mengedepankan kemudahan transfer dan aksesibilitas, melakukan koordinasi aktif antara stakeholder pemilik aset transportasi terkait, dan mewujudkan layanan yang berkualitas. ITS Indonesia juga akan mendorong pengembangan lebih lanjut dari digitalisasi pembayaran angkutan umum guna memperkuat aspek seamless dari Angkutan umum DKI Jakarta.
Terakhir, ITS Indonesia berkomitmen untuk mengawal pengembangan Electric Vehicle (EV) di DKI Jakarta. ITS Indonesia akan menghadirkan sebuah framework ekosistem EV, merekomendasikan pemasifan penggunaan EV di kalangan masyarakat dengan pengembangan transportasi publik dan transportasi online berbasis listrik, hingga menjalin kerja sama dengan perusahaan pengisian daya untuk meningkatkan jumlah charging station di kawasan DKI Jakarta.
Sebagai Tuan Rumah The 19th ITS Asia Pacific Forum tahun 2024, ITS Indonesia juga menyampaikan rencana program dan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam forum internasional terkait transportasi terbesar di Indonesia tersebut. ITS Indonesia bertekad menjadikan kegiatan ini sebagai awalan bagi Jakarta untuk menjadi pionir Kota dengan Transportasi Cerdas di Indonesia. Dalam perjalanan mewujudkan Jakarta sebagai pionir Kota Transportasi Cerdas, ITS Indonesia dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga akan melaksanakan “Intelligent Transport Marathon Jakarta” pada bulan Agustus mendatang.
Kami berbangga dan berterima kasih atas dukungan penuh yang diberikan oleh Bapak Pj Gubernur DKI Jakarta terhadap berbagai inisiatif ITS Indonesia dan penyelenggaraan helat The 19th ITS Asia Pacific Forum 2024. #SuksesJakartaUntukIndonesia!
Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi:
ITS Indonesia
Department Head of Communication
info@its-indonesia.id| Instagram: @itsindonesia.id
Tentang ITS Indonesia
ITS Indonesia merupakan organisasi nirlaba yang termasuk dalam anggota ITS Asia Pacific dan ITS Global. ITS Indonesia periode 2020 – 2023 memiliki program kerja yang terdiri dari Transformasi Digital untuk Pengembangan Transportasi, Sistem Transportasi Urban Terintegrasi, Tranportasi Listrik, Smart Driving & Logistik dan Keselamatan & Mobilitas Sehat. ITS Indonesia terpilih sebagai tuan rumah The 19th ITS Asia Pacific Forum pada tahun 2024.